Bitter Blood

tumblr_inline_n2z133JqBS1rds3id
Genre: Detective
Season: Spring 2014

Sinopsis
Mengisahkan tentang pertemuan kembali antara ayah dan anak dalam organisasi kepolisian, Sahara Natsuki yang merupakan rookie di kepolisian terpaksa menerima kenyataan bekerja 1 divisi dengan ayah yang dahulu telah menelantarkannya. Bukan hanya itu, ia pun ditunjuk untuk menjadi partner dari sang ayah, Shimao Akimura. Terlepas dari kenangan masa lalu yang tidak menyenangkan, Sahara mencoba untuk menjadi seorang polisi yang baik dengan bimbingan senpai/ayahnya (secara tidak langsung) dan juga rekan-rekan 1 divisinya.
Diluar dugaan, ternyata orang yang memiliki dendam dengan kepolisian, yang telah membunuh Maeda Shuichi -partner Shimao dimasa lalu yang sekaligus ayah dari Maeda Hitomi- masih hidup dan ingin melihat Shimao menderita. Ia pun melakukan berbagai macam cara demi dapat melihat penderitaan Shimao, agar Shimao dapat merasakan penderitaan yang ia rasakan.
Akankah penjahat tersebut tertangkap? Akankah hubungan Sahara dan Shimao membaik seiring berjalannya waktu? Dapatkan Sahara memaafkan ayah yang telah meninggalkannya? Tontonlah dramanya, uhehehe.

Cast
Dikarenakan beberapa aktor sudah pernah sy lihat beberapa kali dalam drama bergenre serupa (action/detective), sy merasa akting mereka sudah cukup pas dalam drama ini. Entah apakah memang karena mereka cocok memerankannya atau hanya karena sy sudah terbiasa melihat mereka menjalani peran semacam ini. Akan tetapi akting Sato Takeru yang rada clumsy mengingatkan sy pada Ryotaro alias Kamen Rider Den-O, hahaha
Kombinasi antara Watanabe Atsuro dan Sato Takeru terbilang cukup menarik, disini mereka tampil sebagai “oyako buddy” yang memiliki sifat dan kegemaran berbeda, tetapi tetap tidak ada yang mengalahkan kombinasi ini (kata Kagiyama kachou sih gitu, hahaha)

460px-Bitterblood-chart
Berikut list pemain Bitter Blood:
Sato Takeru as Sahara Natsuki (nick: Junior)
Watabe Atsuro as Shimao Akimura (nick: Gentle)
Kutsuna Shiori as Maeda Hitomi
Fukikoshi Mitsuru as Inaki Toshifumi (nick: Chaser)
Tanaka Tetsushi as Koga Hisashi (nick: Bachelor)
Minagawa Sarutoki as Togashi Kaoru (nick: Skunk)
KEIJI as Takano Koji (nick: Taka)
Takahashi Katsumi as Kagiyama Kensuke
Hirose Suzu as Sahara Shinobu
Oikawa Mitsuhiro as Kaizuka Takehisa

Review
NICE! Drama yang asik dan menghibur. Sy menyukai drama action/detective dengan bumbu komedi dan sedikit romansa semacam ini. Hanya saja, ada beberapa hal yang masih ganjil menurut pandangan sy.

  1. Kasus apa yang sebenarnya dahulu ditangani oleh Shimao Akimura dan Maeda Shuichi sehingga harus berakhir dengan kematian Maeda?
  2. Kejadian apa yang membuat Kaizuka begitu membenci kepolisian, terutama combi Shimao-Maeda hingga menginginkan keduanya mengalami penderitaan yang begitu besar?
  3. Sebenarnya Maeda Hitomi suka sama siapa? Shimao-senpai ataukah Sahara? haha XD

Dengan mengesampingkan poin ketiga, 2 hal diatas masih merupakan misteri bagi sy. Entah apakah memang sy kurang menyimak disaat Kaizuka menceritakan betapa pahit tragedi yang dialaminya dahulu, ataukah memang persoalan tersebut kurang jelas dijabarkan sehingga terasa ada yang aneh atau nggantung. Tapi bila memang drama ini berencana dibuat season kedua, kemungkinan perihal tersebut akan lebih diperjelas disana (mungkiinnn~)

akting: ★★★
cerita: ★★★

image source: dramawiki, tumblr